You Are Reading

0
Blank'Cs Sabtu, 05 Maret 2011
Google Earth adalah aplikasi yang bisa kita gunakan untuk melihat kondisi suatu daerah dengan image yang diambil dari satelit. Google Earth bisa menampilkan kondisi jalan, daratan, lautan, bahkan galaksi di luar angkasa. Nah, pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi info cara instal versi terbaru dari Google Earth yaitu versi 6 di Ubuntu 10.10 Maverick Meerkat.

Google Earth 6 di Ubuntu 10.10 Maverick Meerkat

Pertama kali, download dulu paket *.deb Google Earth di sini. Setelah proses download selesai, ketik perintah berikut di Terminal:
  1. apt-get install lsb-core  
Jika kalian menggunakan sistem 64 bit, tambahkan perintah berikut:
  1. sudo apt-get install ia32-libs lib32asound2 lib32ncurses5 ia32-libs-sdl ia32-libs-gtk lib32stdc++6 linux32  
Kemudian instal paket Google Earth yang barusan di-download:
  1. sudo dpkg -i google-earth-stable_current_i386.deb  
Sekarang saatnya memberi perijinan eksekusi untuk Google Earth:
  1. sudo chmod +x /opt/google/earth/free/googleearth-bin  
Proses instalasi dan konfigurasi selesai, sekarang kalian bisa menjalankan Google Earth dengan mengklik menu "Applications > Internet > Google Earth".

Selamat mencoba.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2010 Blank'Cs